19 December 2024
IMG20230119125631

Pemerintah Desa Legowetan, Kecamatan Bringin, Kabupaten Ngawi, bekerja sama dengan UD. Lestari menyelenggarakan Pasar Murah pada Kamis (19/01/22). Kegiatan dilangsungkan di Pendopo Kantor Desa Legowetan pukul 12.30-13.30 WIB.

Kegiatan ini mendapat respon positif dari warga Desa Legowetan sehingga mereka berbondong-bondong untuk membeli produk-produk Sembako yang disiapkan panitia.

Selain untuk membantu masyarakat mendapatkan sembako dengan harga terjangkau, tujuan Pasar Murah ini juga untuk membantu pemerintah dalam menekan angka inflasi.

“Pasar murah ini semoga bisa menyenangkan masyarakat dengan harga miring. Dan semoga barang yang dijual juga sesuai dengan kebutuhan,” terang Ida Dwi Rinawati.

Pada pelaksanaan pasar murah ini, panitia menyendirikan paket berupa minyak goreng, mie instan, kecap manis, sabun mandi, dan sabun cuci piring.

“Kalau dihitung-hitung harganya lebih murah dari harga pasaran. Kita berharap kegiatan seperti ini sering dilakukan agar masyarakat tidak terlalu terdampak dengan kenaikan harga,” terang masyarakat Desa Legowetan.